Rabu, 20 Agustus 2014

Literatur Review: Pendahuluan Kepemimpinan

Pendahuluan

"Kepemimpinan adalah kemampuan seseorang untuk mendorong orang lain bersedia."

Banyak buku yang mendefinisikan kepemimpinan. Kepemimpinan dalam bahasa inggris adalah “leadership” yang berasal dari kata “lead” yang berarti “pergi”. Pemimpin secara umum memiliki gambaran ke mana akan “pergi”, maksudnya ialah bahwa pemimpin memiliki suatu arah dimana seseorang dipengaruhi untuk mengikuti. Pemimpin merupakan orang memperlihatkan cara dan telah mendapatkan “gambaran jelas” mengenai sesuatu. Pemimpin adalah orang yang bisa menjawab apa tindakan berikutnya, kenapa tindakan itu penting, dan bagaimana menggunakan sumber-sumber yang ada.

Manajemen berkaitan erat dengan kepemimpinan. Asal kata manajemen diambil dari kata yang berarti “tangan”. Manajer “memegang kendali kerja sehari-hari” untuk mencapai hasil yang diinginkan. Organisasi yang sukses membutuhkan kepemimpinan dan manajemen. Seorang penulis telah membuat konsep tentang kedua fungsi dengan menyatakan bahwa manajemen mendorong ketepatan dan menaiki tangga kesuksesan, kepemimpinan menentukan apakah tangga yang dinaiki bersandar pada dinding yang kokoh” (Covey, 1989). 

Kepemimpinan merupakan bagian dari proses pengembangan sumber daya manusia (SDM). SDM adalah aset yang dimiliki oleh sebuah organisasi yang perlu dikelola secara efektif agar dapat memberikan nilai tambah pada organisasi. Untuk mengelola SDM menjadi aset organisasi, diperlukan kepemimpinan yang efektif. Untuk memahami aspek kepemimpinan yang lebih luas, perlu dikaji teori dan style (gaya) kepemimpinan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar