Minggu, 17 Agustus 2014

Jangan Melawan - Kuatlah

Dalam sebuah tulisan Dale Carnegie bercerita:

Ada seorang dosen di salah satu universitas di Amerika berkata kepada para mahasisanya: "Berapa orang di antara kalian yg pernah menggergaji kayu?"
Beberapa orang mahasiwa mengangkat tangannya, lalu dosen itu berkata pula: "Berapa orang yg pernah menggergaji gergaji kayu"

Kali ini tidak seorang pun mengangkat tangannya, maka dosen itu berkata: "Tentu saja, tidak ada seorang pun yg berani menggergaji kayu, karena dia akan terpenggal sendiri oleh gergaji itu. Perbuatan seperti itu hanyalah perbuatan orang yang hendak melawan batu karang."

Padahal kegelisahan maupun kesedihan, terutama yg disebabkan memikirkan suatu perkara yg sulit, suatu ketika akan bisa engkau lewati dengan mudah.

Bila engkau ingin melakukan sesuatu, tetapi rasanya tidak mungkin, maka pikirkan untuk melakukan yg lain atau pikirkan cara lain agar bisa melakukannya, tapi jangan bersedih karena belum berhasil. 

Jangan dirimu melawan batu karang, karena ia begitu keras dan dirimu akan kesakitan memukulnya. jadilah seperti air yang tidak menerjang batu karang, tapi membelainya dari kanan dan kirinya, dari semua arah, atas dan bawah.

-end-
"Orang mukmin itu bagai pohon yang kuat. Meski ditiup angin hingga miring ke kanan dan ke kiri, ia tidak tumbang."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar