Sabtu, 09 Agustus 2014

Cuma Insan



Cuma Insan


Bismillah


Dengan Menyebut AsmaMu Ya Allah
Kuawali pagi hari ini
Tuk mendapat Petunjuk Illahi...

Saudara Sesama Insan
Allah menciptakan Kita
Dengan Potensi dan Sifat
Potensi Hati, Dengar, dan Lihat (1
Takwa atau Fujur adalah Sifat... (2

Saudara Sesama Insan
Kita semua Makhluk Allah
yang memiliki IMTIYAZAT (3
Keistimimewaan Isani
Mukarram, Mukallaf, dan Mujzi...(4

Saudara Sesama Insan
Ucapkanlah Alhamdulillah
Segala Puji hanya BagiMu ya Allah
Atas Karunia itu Semua...

Ingatlah Firman Allah
Surat At Tiin ayat Empat
“Sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia
dalam bentuk yang sebaik-baiknya”

Saudara Insani
Marilah Kembali
MeRefleksikan Diri
Untuk hidup dunia ini
yang hanya sekali
yang tak bisa kembali
ketika ajal menghampiri...

Wahai Insani!
Sadarilah dengan segala potensi
Bahwa Kematian selalu menanti
dan itu pasti, pasti, pastiiiiiiiiiiiiiii
pastiiiiiiiiii terjadiiiiiiiiiiiii...

Insan Saudaraku,
Kita Hidup
Bukan untuk mengeluh
yang lelah melulu
mengejar dunia yang palsu
Bukan untuk itu!
Bukan untuk itu saudaraku....

Saudara sesama insan
Sadarilah,Sadarilah,
dengan hati, pendengaran, dan penglihatan,
Inilah Firman Allah
Surat Adz Dzaariyaat
Ayat Lima Enam
"Dan aku tidak menciptakan jin dan manusia
melainkan supaya mereka mengabdi kepada-Ku."

Kita Hidup untuk Ibadah
Yang diberi Amanah
Sebagai Insan Khilafah
inilah Haqiiqatul Insan...(5

Cuma Manusia...
Cuma Insan...
Hanya Manusia...
Hanya Insan...
Dengan Ruh, Jasad, dan Akal (6
Dengan Ruh, Jasad, dan Akal
Pengemban Risalah
Hamba Allah
Untuk Ibadah
Sebagai Khilafah...


Cuma Manusia
Hanyalah Insan...
Yang Allah berikan
Keistimewaan....
Potensi Luar Biasa
Bersyukurlah...
Bersyukurlah...
Alhamdulillah...
Segala Puji hanya bagiMu Ya Allah...

Wallahu 'alam

15 Jumadil Akhir 1431 H

Andria
Cuma Insan Biasa
Yang harus banyak Belajar...
Cuma Manusia Biasa
yang Ingin selalu Cinta-Nya...

Umar bin Khaththab r.a. Berkata kepada putranya saat menghadapi kematian,
"Letakkanlah pipiku di atas tanah. Barangkali Allah menaruh belas kasih kepadaku."
Lalu berkata lagi, "Celakalah kalau Allah tidak menampuni aku."

------------------------------------------------------------------------------------



(1 Dan Allah mengeluarkan kamu dari perut ibumu dalam keadaan tidak mengetahui sesuatupun, dan Dia memberi kamu pendengaran, penglihatan dan hati, agar kamu bersyukur.(QS 16:78)

(2 maka Allah mengilhamkan kepada jiwa itu (jalan) kefasikan dan ketakwaannya. (QS 91:8)

(3 Baca: Keistimewaan

(4 Mukarram (makhluk yang dimuliakan)
Mukallaf (makhluk yang dibebankan tugas)
Mujzi (makhluk yang mendapatkan balasan atas amalannya)

(5 Hakikat Manusia

(6 Jasad (QS. 80:20 , 2:168 ) Akal (QS. 96:1, 55:1 , 2 , 3 dan 4 ) Ruh (QS. 73:1-20 , 13:28 , 3:191

Tidak ada komentar:

Posting Komentar